Senin, 11 November 2013

Good News from Indonesia

Saya ingin menyebarkan optimisme tentang Indonesia, fakta – fakta ini saya temukan dalam buku Good News From Indonesia yang ditulis oleh sahabat saya Pak Akhyari Hananto. Twitternya bisa di follow di @akhyaree, atau @GNFI.
Beberapa hal ini, adalah jurus – jurus optimisme yang saya harus kita yakini, dan kita jadikan kenyataan. Ingat kalimat, “You Are What You Think” ? Sebaiknya, kita berpikir bahwa Indonesia adalah yang positif – positif, karena apa yang kita pikirkan itulah yang akan jadi kenyataan.
Buka mata dan resapi ini :
1.       PriceWaterHouse & Coopers, Standard Chartered Bank, Goldmnan Sachs percaya bahwa  dalam 25 tahun ke depan, ekonomi Indonesia akan masuk dalam 7 besar ekonomi dunia. Ini berarti kita disejajarkan dengan Amerika Serikat, China, Jepang, India, Brasil dan Meksiko.
2.       Pertumbuhan ekonomi Indonesia di tahun 2012 mencapai 6,35%. Sebagai gambaran, Thailand hanya 2,3% ; Cina 5,35% ; Rusia 4,45% dan Brasil 0,65%. Hanya Cina yang mampu mengalahkan Indonesia, dengan 7,85%.
3.       Menurut  data World Bank, pertumbuhan ekonomi Indonesia mendorong suburnya kelas menengah di Indonesia. Sekitar 130 juta rakyat Indonesia, mempunyai kemampuan untuk membelanjakan pendapatannya dari sebelumnya.
4.       80% ekonomi Indonesia hanya tumbuh di Jakarta, adalah fakta yang salah kaprah! Sejak 2002 – 2010, ekonomi Jakarta tumbuh 5,8%. Makassar, Balikpapan, Pontianak, Pekanbaru tumbuh sekitar 8% - 9%. Ada kemungkinan 5 sampai 10 tahun lagi luar Jawa akan melebihi DKI Jakarta!
5.       Pada tahun 2007, pengguna bandara Juanda adalah 7 juta orang. Jumlah ini diperkirakan akan mencapai 15juta pada tahun 2020. Namun, meleset..ternyata pada 2012, pengguna bandara Juanda sudah mencapai 16 juta orang.
6.       Telkom, BCA, Bank Mandiri, Bank BRI, Bumi Resources, Bank Danamon, Semen Gresik dan Bukit Asam adalah 7 perusahaan nasional yang berhasil masuk dalam 2.000 perusahaan terbesar di dunia versi Forbes
7.       Dalam World Giving Index 2012, yang mengukur tingkat kedermawanan sebuah negara dalam hal membantu sesama di 153 negara, Indonesia berada di peringkat ke 7 dunia dan menjad satu – satunya negara di Asia yang masuk 10 besar. World Giving Index mendasarkan penelitiannya pada 3 hal, yaitu mendermakan uangnysa, meluangkan waktu membantu orang lain dan membantu orang yang tidak dikenalnya.
Poin nomer 1 sampai 7 baru sekitar 5% dari seluruh optimisme tentang Indonesia yang dirangkum dalam buku ini. Kalo mau tahu lebih dan ingin merasakan degup jantung kebanggaan tentang Indonesia, please enjoy reading the book. Saya dapat buku ini di Gramedia Jogjakarta, tapi saya yakin seluruh Gramedia di Indonesia pasti available. Happy hunting! :p

Tidak ada komentar:

Posting Komentar